Bismillah...
Akhirnya, blog ini saya sentuh lagi, setelah sekian lama hadir tanpa tujuan yang jelas.. :) hanya tempat menaruh foto-foto atas obsesi terhadap dunia fotografi amatiran dari seorang ibu rumah tangga berputri satu...
Blog mulai populer sepertinya saat internet mulai digemari masyarakat di awal tahun 2000-an, ketika warung-warung penjaja internet mulai banyak bermunculan -menurut pengamatan saya sih , correct me if I'm wrong -
ah iya saya ingat saat itu masih duduk di bangku kelas dua SMA mau naik ke kelas tiga, nama email saya laverne_hanna, laverne diambil dari kamus nama di buku pintar senior karya iwan gayo yang covernya warna merah itu..hehe -saya suka sekali buku ini seperti halnya saya menyukai mesin pencari google :P-, laverne itu artinya seperti musim bunga diambil dari bahasa perancis, entahlah mengapa dulu pas jaman SMA saya menyukai segala hal berbau perancis dan lukisan bunga.... terlalu melankolis kali yaaa... :D meskipun at the end, tak ada satupun lukisan saya yang di pigura ha..ha
but anyway, back to the main topic... :)
Alhamdulillah, saya bersyukur dimudahkan Alloh untuk menyalurkan segala hobby meskipun tak pernah konsisten sehingga tak pernah ada pencapaian yang membuat saya puas..., contoh sederhana ya menulis di blog...apapun alasannya, sesuatu yang dikerjakan secara konsisten, sedikit-sedikit tapi berkelanjutan sesuai pesan Rosullulloh akan membuahkan hasil yang luar biasa....
Add caption |
jadi,
inilah tujuan dari kembalinya blog saya di blogspot, menjadikannya blog penuh bumbu positif, sebuah wadah cerita tentang dunia hobbi saya fotografi, kain tradisional, batik dan tentu saja Indonesia dengan semua pernak-perniknya....berharap semua yang ditulis menjadi manfaat bagi kita semua. Amin
salam,
Hanna
0 comments:
Post a Comment